histats
Home » Skincare » 11 Cara Menghilangkan Milia Secara Alami dan Cepat

11 Cara Menghilangkan Milia Secara Alami dan Cepat

Shafira 10 May 2023

Tahukah kamu bagaimana cara menghilangkan milia yang membandel di wajah? Milia merupakan bintik-bintik warna putih yang muncul di sekitar mata, dahi, pipi, dan hidung. Bintik ini terbentuk karena sel kulit mati yang tidak terangkat sempurna.

Milia juga umum ditemukan pada wajah bayi. Milia pada bayi tidak perlu melakukan perawatan khusus. Karena biasanya milia pada bayi akan hilang dengan sendirinya.

Meski keberadaan milia di wajah orang dewasa sebenarnya tidak berbahaya, tapi cukup mengganggu penampilan jika tidak kamu hilangkan. Lalu, adalah cara menghilangkannya secara alami?

Untuk menghilangkan milia, bisa kamu lakukan secara alami dengan perawatan sendiri di rumah. Adapun metode yang bisa kamu lakukan adalah:

1. Hindari Memencetnya

Hindari memencet untuk menghilangkan milia

Untuk menghilangkan milia kamu tidak perlu memencetnya. Milia yang ada di sekitar mata dan jumlahnya cukup banyak memang cukup mengganggu. Kamu pasti gemas sekali ingin memencetnya agar hilang.

Memencet milia bukan tindakan yang tepat untuk menghilangkannya. Milia yang dipencet justru bisa menyebabkan infeksi dan memunculkan masalah wajah lainnya. Iritasi yang disebabkan milia yang dipencet bisa membuat wajah kamu menjadi bopeng dan tidak bisa kembali mulus.

Oleh karena itu, sebagai langkah awal, hindari memencet milia. Apalagi jika kamu memencetnya dengan menggunakan tangan yang kotor, yang malah akan menimbulkan masalah baru.

2. Lakukan Eksfoliasi

Cara Menghilangkan Milia dengan eksfoliasi wajah

Cara lainnya adalah dengan melakukan eksfoliasi. Eksfoliasi ini adalah tindakan untuk membuka pori-pori kulit wajah dan mengeluarkan sel kotoran yang ada di dalamnya.

Kamu bisa membeli produk eksfoliasi di apotek ataupun toko kosmetik langganan. Pilih produk eksfoliasi yang mengandung BHA atau salicylic acid. Kandungan ini mampu mengangkat sel kulit mati dan mengeluarkan kotoran dari dalam pori-pori wajah.

Agar tetap aman, kamu juga perlu pilih eksfoliasi yang lembut agar tetap aman digunakan di dekat mata.

3. Bersihkan Wajah Secara Rutin Setiap Hari

Bersihkan wajah secara rutin

Cara menghilangkan milia yang sudah bertahun-tahun juga bisa kamu lakukan dengan cara rajin membersihkan wajah. Pastikan kamu menggunakan sabun pencuci wajah yang aman untuk kulit.

Selain dengan mencuci wajah, lanjutkan membersihkan wajah dengan menggunakan air mawar atau toner. Penggunaan toner atau air mawar bisa mengangkat sel kulit mati dan kotoran yang menyebabkan milia. Kamu wajib mencuci wajah 2 kali sehari di pagi dan malam hari sebelum tidur.

Ketika membersihkan wajah, pastikan kamu melakukan pijatan lembut agar sel kulit mati dan kotoran penyebab milia bisa terangkat sempurna.

4. Gunakan Sunscreen

Cara Menghilangkan Milia dengan sunscreen

Cara lainnya untuk menghilangkan milia di wajah adalah dengan menggunakan sunscreen atau tabir surya. Menggunakan sunscreen secara rutin setiap hari bisa melindungi kulit wajah dari sinar matahari yang berbahaya.

Selain bisa membantu mengatasi milia, sunscreen juga bisa membantu mencegah datangnya milia. Penggunaan tabir surya atau sunscreen secara rutin juga bisa membantu mengembalikan keremajaan kulit kamu. Sebaiknya kamu menggunakan tabir surya ketika akan bepergian keluar rumah.

5. Gunakan Krim Retinoid

Gunakan krim retinoid untuk milia

Cara menghilangkan milia di wajah secara alami juga bisa kamu lakukan dengan cara menggunakan krim yang mengandung retinoid atau retinol. Retinoid atau retinol kaya akan vitamin A yang bagus untuk menutrisi kulit.

Vitamin A juga sangat bagus untuk kecantikan kulit. Jadi tidak hanya milia saja yang hilang tapi masalah wajah lainnya juga bisa teratasi.

Gunakan krim dengan kandungan retinoid ini cukup 1 kali sehari saja. Kamu bisa menggunakannya di malam hari sebelum tidur. Pastikan wajah sudah dalam keadaan bersih sebelum menggunakannya.

6. Gunakan Krim Mata yang Ringan

Cara Menghilangkan Milia dengan krim mata

Untuk menghilangkan milia, kamu juga bisa menggunakan krim khusus mata. Krim khusus mata ini mampu membantu mengatasi milia di sekitar mata dan juga menghilangkan mata panda.

Agar milia cepat hilang, kamu bisa memilih menggunakan eye cream yang ringan dan lembut. Dengan krim ini area sekitar mata akan terjaga kesehatannya dan mata kamu tetap aman. Gunakan krim mata sebelum tidur atau sebelum menggunakan skincare lainnya.

7. Olesi dengan Madu

Madu juga bisa digunakan untuk mengatasi milia

Milia juga bisa kamu hilangkan dengan menggunakan bahan alami. Cara menghilangkan milia dengan bahan alami paling mudah yaitu menggunakan madu.

Kandungan vitamin dan mineral yang ada di dalam madu memang sangat baik untuk kesehatan dan kecantikan. Untuk menghilangkan milia menggunakan madu sangat mudah. Cukup oleskan madu di sekitar mata yang terdapat milianya lalu diamkan sampai menyerap.

Kamu bisa langsung membilasnya dengan menggunakan air hangat. Gunakan madu secara rutin setiap hari agar milia bisa hilang dan tidak muncul kembali.

8. Lakukan Deep Cleansing Seminggu Sekali

Deep cleansing juga berfungsi untuk mengatasi milia

Seperti yang sudah dijelaskan, untuk menghilangkan milia kamu perlu membersihkan wajah secara rutin setiap hari bukan? Agar milia bisa cepat hilang sebaiknya melakukan deep cleansing pada wajah 1 kali seminggu.

Deep cleansing bisa membantu mengangkat sel-sel kulit mati dan kotoran yang ada di wajah. Dengan cara ini milia yang sudah ada sejak bertahun-tahun di wajah bisa hilang dengan sempurna.

Untuk melakukan deep cleansing pastikan gunakan alat dan kosmetik yang aman untuk kulit kamu.

9. Lakukan Facial Steam

Facial steam 2 kali seminggu akan membuat kulit wajah lebih sehat

Milia juga bisa kamu hilangkan dengan menggunakan terapi uap panas tau facial steam. Cara menghilangkan milia dengan uap air panas ini bisa kamu lakukan 2 kali seminggu.

Penguapan bisa kamu lakukan sendiri di rumah dengan menggunakan ember. Jika perlu kamu juga bisa menambahkan rempah atau bahan lainnya pada uap panas. Dengan terapi uap panas pori-pori wajah akan terbuka dan kotoran serta sel kulit mati bisa terangkat sempurna.

Cukup lakukan penguapan 10 sampai 15 menit saja untuk menghilangkan milia. Namun kamu juga tidak boleh terlalu sering melakukan terapi uap air panas ini. Pori-pori kulit yang sering terbuka juga kurang baik untuk kecantikan.

10. Hindari Menggunakan Pasta Gigi

Hindari menggunakan pasti gigi pada wajah untuk kulit sensitif

Banyak yang mengatakan cara praktis menghilangkan milia adalah dengan pasta gigi. Padahal cara dengan pasta gigi ini sangat dilarang apalagi jika kulit kamu termasuk kulit yang sensitif.

Kandungan bahan aktif yang ada di dalam pasta gigi cukup berbahaya untuk kulit wajah sensitif. Kulit wajah kamu bisa saja terbakar jika menggunakan pasta gigi secara berlebihan. Jadi, hindarilah mengoleskan pasta gigi untuk menghilangkan milia.

11. Gunakan Masker Alami Secara Rutin

Cara Menghilangkan Milia dengan Masker Alami

Cara paling ampuh selanjutnya adalah dengan menggunakan masker alami. Kamu bisa menggunakan jeruk nipis dan tomat sebagai bahan untuk pembuatan masker alami ini.

Cara menghilangkan milia dengan jeruk nipis dan tomat sangat sederhana. Kamu hanya perlu mengoleskan air jeruk nipis pada milia sambil dipijat. Lakukan secara rutin agar milia bisa hilang dan tidak kembali lagi.

Namun untuk kulit sensitif, sangat tidak disarankan menggunakan masker jeruk nipis berlebihan. Kamu bisa menggantinya dengan masker tomat saja tanta jeruk nipis.

Pada intinya menghilangkan milia di wajah tidak perlu perawatan khusus. Cukup dengan rutin membersihkan wajah dan mengenakan masker alami saja milia di wajah bisa hilang.

Dari daftar di atas kamu bisa mempraktekkan semuanya. Dengan demikian milia yang sudah lama ada di wajah kamu bisa hilang dan tidak kembali lagi.

[addtoany]

Artikel Terkait